Reporter Kecil Bawa Misi Tebarkan Kebaikan

    Reporter Kecil Bawa Misi Tebarkan Kebaikan
    Muhammad Attar Bimantara reporter kecil dari media Buletinterkini.com

    PALEMBANG – Tugas seorang reporter umumnya melakukan peliputan berita (news gathering) di lapangan dan melaporkannya kepada publik, baik dalam bentuk tulisan untuk media cetak atau dalam situs berita di internet, ataupun secara lisan.

    Namun ada sesuatu yang tak umum dilakukan oleh Muhammad Attar Bimantara reporter kecil dari media Buletinterkini.com.

    Reporter kecil kita ini selain melaporkan juga mengajak crew media mengunjungi warga yang sakit untuk memberikan tali asih sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

    Diketahui, berdasarkan informasi teman sekolahnya di SMPN 43 Palembang Nur Bella (12) bahwa Rainah (77) mengalami komplikasi penyakit dan bertahun lamanya terbaring di tempat tidur.

    Menyikapi laporan reporter kecil kita, crew media bersama Bhabinkamtibmas Polsek IB II Syafaruddin, Minggu, 2 Oktober  2022 mengunjungi kediaman nenek Rainah di lingkungan Rt 033 Rw 007 kelurahan 32 Ilir kecamatan Ilir Barat II kota Palembang.

    "Alhamdulillah, dengan laporan ananda Muhammad Attar Bimantara, tentang kondisi nenek Rainah yang sakit parah, Pak Hambali Camat Ilir Barat II siap memfasilitasi pengobatan nenek Rainah. Insha Allah Senin besok akan dibawa ke Rumah Sakit BARI, " ujar Indra Darmawan Pemimpin redaksi media ini. Minggu, 2 Oktober 2022.

    Diungkapkan Indra, selama ini keluarga besar media Buletinterkini tak hanya menjalankan tugas jurnalistik, namun melakukan aksi sosial. "Bukan menulis jurnal saja, jurnalis/reporter kita menggelar aksi sosial. Dan, Alhamdulillah banyak saudara-saudara kita turut berpartisipasi baik dukungan moral pun moril dalam menebarkan kebaikan  terhadap sesama."

    "Kami keluarga besar Buletinterkini menyampaikan ucapan terima kasih kepada Adinda Hambali selaku Camat Ilir Barat II, Kanda Irjen Pol Prof Eko Heri Indra, Kanda Prof Anthony Budiawan, Kanda Indra Kasyanto, Kanda H Ilham Bintang, Kanda M Nur Lapong, Kanda Aminuddin Haz, Kanda Ade Indra Chaniago, Adinda Budi Lurah 32 Ilir, Saudara-saudara dari DPW PPMI SUMSEL serta berbagai pihak yang selalu memotivasi dan mensupport giat jurnalis Buletinterkini, " ucapnya. [Andi/Mustar]

    mesuji lampung sumsel
    Udin Komarudin

    Udin Komarudin

    Artikel Sebelumnya

    Warkop DKI: Pencet Sana Pencet Sini 

    Artikel Berikutnya

    Wabup Way Kanan, Resmikan Galeri UKM Mandiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia

    Ikuti Kami